Jumat, 10 Mei 2013

Warna-Warna Yang Bisa Menambah Nafsu Makan

Warna-Warna Yang Bisa Menambah Nafsu Makan

Pernahkah sobat sekalian mengamati warna apa saja yang digunakan untuk cat dinding di rumah makan? Ternyata pilihan warna sangat penting untuk mengatur program diet karena psikologis warna dapat mempengaruhi nafsu makan.
Warna mengendalikan faktor sangat penting dalam hidup kita. Warna dapat, meningkatkan tekanan darah kita,, mempengaruhi cara manusia bereaksi berpikir, bertindak, bahakan sampai ke-urusan perut.. Nah sekarang Wita mulai pembahasannya..            

 1  Merah
   
Marah adalah sebuah warna yang penuh emosi dan warna yang sangat energik. Dapat meningkatkan tekanan darah, laju pernapasan, serta menambah nafsu makan.. Karena bisa merangsang nafsu makan konsumen, warna merah sering dijadikan sebagai warna cat dinding rumah makan dan juga pilihan yang cucok untuk warna di ruang makan.
2. Oranye
Warna oranye dapat membantu meningkatkan pasokan oksigen ke otak, menciptakan efek menyegarkan dan menstimulasi aktivitas mental. Warna oranye adalah warna yang dapat membuat orang merasa comfortable. Dan seperti warna jeruk, oranye dikaitkan dengan makanan sehat, segar beraroma dan dapat merangsang nafsu makan.
3. Toska (torquoise)
   
Warna ini juga dapat membantu merangsang nafsu makan. Kombinasi toska dan oranye bahkan menjadi perpaduan warna yang boleh dikatakan “lezat”
4. Kuning
   
Kuning adalah warna yang cerah ceria melambangkan matahari, kuning meningkatkan knsentrasi kita juga merangsang nafsu makan, karena menyangkut dengan kebahagian kita..

5. Hijau
  
Hijau dikaitkan dengan warna alam, kesehatan dan sering digunakan untuk menunjukkan produk keselamatan. Karena hubungannya dengan alam, hijau dianggap sebagai warna menenangkan dan santai.
Nah itu tadi  beberapa warna yang yang bisa menambah nafsu makan, semoga bermanfaat dan sampai jumpa...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar